Berikan SK Prodi Pendidikan Khusus, Ketua LLDIKTI Wilayah X Sebut Universitas Adzkia Salah Satu Kampus Swasta Terbaik di Padang

Menyambut tahun akademik 2023/2024 ini, Universitas Adzkia resmi membuka Program Studi (Prodi) Pendidikan Khusus untuk mencetak lulusan profesional di bidang tersebut.

Pembukaan itu ditandai dengan penyerahan SK pembukaan prodi dari Kepala Lembaga Layanan Pendidikan Tinggi (LLDIKTI) Wilayah X Afdalisma, S.H., M.Pd kepada Rektor Universitas Adzkia, yang diwakili oleh Wakil Rektor I Dr. Alfadhlani, M.T. pada Senin (28/8/2023).

Dalam sambutannya, Afdalisma menyatakan bahwa pembukaan Prodi Pendidikan Khusus adalah bentuk pengembangan yang sejalan dengan upaya peningkatan mutu pendidikan tinggi di Sumatera Barat. 

Afdalisma menyebut Universitas Adzkia sebagai salah satu universitas swasta terbaik di kota Padang diharapkan dapat menjadi pilihan utama bagi mereka yang ingin mengejar karier dalam Pendidikan Khusus.

Sementara itu, Wakil Rektor I Universitas Adzkia, Dr. Alfadhlani, M.T., menambahkan bahwa SK Prodi Pendidikan Khusus dapat dikeluarkan setelah melakukan perbaikan dua kali. 

Dalam waktu dekat, Universitas Adzkia juga akan menerima SK Program Studi Teknik Sipil dan PPG (Paud dan SD).

Dr. Alfadhlani menekankan pentingnya sinergi antara universitas, LLDIKTI, dan seluruh pemangku kepentingan dalam mencerdaskan anak bangsa.